Kamis, 03 Desember 2015

BLOEDER SUSU & TAPE

Edit Posted by with No comments



Bloeder ini salah satu kuliner warisan dari bangsa Belanda yang banyak diadaptasi oleh bangsa kita menjadi kudapan yang pas dilidah orang kita.

Tekstur bloeder sendiri merupakan perpaduan antara roti dan cake jadi bisa dibayangkan betapa sophisticated-nya kue campur roti ini, kelembutan rotinya ada dan kerenyakan cakenya terasa.

Beberapa hari yang lalu saya membuat Bloeder ini untuk teman saya Mackenzie yang baru merayakan ulang tahunnya yang ke 32 tahun. HBD ya N.Z! have great life forward! Sebenarnya saya terlambat satu hari memberikannya pada temanku itu…maklum urusan anak-anak emang tiada ada hentinya. Aku pikir N.Z akan ngambek kali ya…cos of my tardiness ternyata enggak tuh! Malah pas dia mencicipi Bloeder itu dia gak setop-setopnya bilang ini kuenya enak banget. I love it! I love it! You should make it again..Yarra! Beressss Boss! Pasti nanti aku bikinin lagi…but let me check my available schedule ya cinnn…




Ha! Seneng bukan main mendapatkan input yang positif untuk kue buatanku ini dan semangatku semakin menyala-nyala untuk stick to make my own cake for my family.

Sippp kalo gitu, Ini dia recipe-nya buat kalian yang juga ingin mencoba membuat sendiri:

Happy cooking bunda-bunda…

Bahan A:

Buat dulu biangnya ya:

½ sdt ragi instan

25ml air hangat

1 sdt gula pasir

Bahan B:

12 sdm tepung terigu protein sedang

5 sdm margarine (salted)

½ bungkus santan kara

10 sdm gula halus

2 buah telur

1 sdt baking powder

100 gr tape singkong (buang serat dan haluskan dengan punggung sendok)

2 sdm susu bubuk (aku pakai Dancow putih full cream)

2 sdm susu kental manis

Cara membuatnya:

Campur bahan A dan diamkan 20 menitan, sisihkan

Kocok dengan mixer gula, margarine, susu bubuk dan susu kental manis sekitar 4 menit dengan speed tinggi. Setelah campuran menyatu dengan baik, masukkan tape lalu kocok lagi.

Masukkan telur satu persatu, mixer lagi sekitar 3 menit masing-masing telur.

Sekarang masukkan 6 sdm terigu dan baking powder sambil diayak lalu lanjutkan kocok lagi.

Tambahkan larutan biang kedalamnya, kocok lagi.

Masukkan sisa 6 sdm terigu ke dalam adonan beserta santan kara dan kocok dengan speed rendah selama 3 menit.

Tempatkan di loyang yang telah di oles margarine dan di taburi dengan terigu.

Diamkan selama 10 menit di suhu ruang.

Panggang selama 30 menit. Api sedang.

Sajikan.

Untuk 4 orang



0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...